Recent Articles

Blog Search

Jangan Lewatkan Belanja Online di HARBOLNAS 2019 (Hari Belanja Online Nasional 12.12)

Jangan Lewatkan Belanja Online di HARBOLNAS 2019 (Hari Belanja Online Nasional 12.12)

Jakarta, Indonesia – 10 Desember 2019

 

Hari Belanja Online Nasional atau yang biasa dikenal dengan nama HARBOLNAS 12.12 merupakan kegiatan tahunan yang memberikan penawaran belanja online murah dengan berbagai promo dari hampir semua toko online di Indonesia.

 

Event Harbolnas ini pertama kali muncul dan diperkenalkan sejak 12 Desember 2012, yang diprakarasai bersama oleh enam e-commerce besar di Indonesia. Sebut saja Lazada Indonesia, Zalora, Blanja, PinkEmma, Berrybenka dan Bukalapak. Pesta belanja dengan diskon terbesar ini didukung sejumlah mitra seperti pelaku industri telekomunikasi, perbankan, logisitik hingga media.

 

Pada tahun tersebut, diskon besar Harbolnas yang ditawarkan sangat menarik animo masyarakat internet Indonesia dan menjadi event belanja online yang terbesar di Indonesia.

 

Lalu pada tahun 2013, semakin ramai animo masyarakat yang tertarik dengan event hari belanja online nasional tersebut dengan diramaikan oleh 22 e-commerce ternama. Jumlah e-commerce yang ikut berpartisipasi pun terus meningkat dari tahun ke tahun.

 

Tahun 2014, ada 78 e-commerce yang ikut berpartisipasi, lalu meningkat menjadi 140 e-commerce di tahun 2015, dan di harbolnas 2019 diperkirakan akan ada lebih dari 250 e-commerce yang ikut berpartisipasi mengadakan kampanye ini.

 

 Kemendag dan IdEA Peresmian HARBOLNAS 2019

Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) 2019 telah resmi diluncurkan oleh Kementerian Perdagangan Republik Indonesia (Kemendag RI), dan Asosiasi E-Commerce Indonesia (IdEA), Senin (9/12).

 

Acara yang dihelat selama 2 hari dari tanggal 11-12 Desember 2019 ini telah menyediakan banyak promo bagi kamu yang berbelanja online maupun yang berbelanja offline menggunakan platform pembayaran digital.

 

"Pembeli akan mendapat banyak promo dan diskon dari 235 merchant yang terdaftar dalam Harbolnas 2019 ini," kata Ketua IdEA Ignatius Untung di Jakarta, Senin (9/12/2019).

 

Harbolnas 2019 yang kini dikawal Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) berkembang signifikan, terbukti dengan jumlah pesertanya yang mencapai lebih dari 200 platform belanja online dengan berbagai promo menarik yang ditawarkan keseluruh konsumen di Indonesia.

 

Selain itu, pihak Penyelenggara Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) 2019 meyakini target transaksi Harbolnas 2019 bisa menembus angka Rp 8 triliun. Target itu meningkat 17,64 persen dibanding transaksi Harbolnas 2018 yang mencapai Rp 6,8 triliun.

 

Ketua Umum Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) Ignatius Untung, dalam konferensi persnya mengatakan bahwa nilai transaksi Harbolnas selalu menunjukkan tren kenaikan.

 

"Targetnya Rp 8 triliun. Harusnya tercapai. Rp 8 triliun optimis pasti lewat," kata Ketua Asosiasi E-Commerce Indonesia (IdEA) Ignatius Untung di Jakarta, Senin (9/12/2019).

 

Seperti yang diketahui, Harbolnas menjadi event yang paling di tunggu–tunggu masyarakat Indonesia karena dalam event hari belanja online nasional tersebut semua pelaku industry digital berlomba-lomba memberikan penawaran harga yang fantastis selama Harbolnas berlangsung.

 

 Semua Bisa Online - Harbolnas Indonesia

Pelaku industri digital baik itu marketplace, online retail, online travel agency dan lainnya bersama–sama menyelenggarakan event diskon terbesar tahunan secara serentak untuk memeriahkan hari belanja nasional 2019.

 

Bagaimana dengan kamu sebagai konsumen? Pastinya kamu juga semakin tergoda untuk ikut promo HARBOLNAS 2019 kan?

 

Karena ada beragam program promo, dan diskon produk mulai dari fashion aksesoris, komputer laptop, handphone, aksesoris gadget, produk kesehatan, produk kecantikan, kosmetik, make up, kamera, TV, perlengkapan rumah tangga dan masih banyak lagi akan disuguhkan untuk para konsumen dengan tawaran harga menarik demi menyemarakkan hari belanja nasional 2019 ini.

 

 

 Harbolnas 1212 DiKlikAja

Pada HARBOLNAS 2019 ini, DiKlikAja juga kembali memberikan penawaran menarik berbelanja online untuk produk-produk khusus aksesoris gadget dan komputer.

Kamu dapat mengunjungi Official Store kami dengan nama DiKlikAja pada marketplace kesayangan kamu seperti Shoppe, Tokopedia, Lazada, Bukalapak, dan Blibli.

 

Kamu juga dapat mengunjungi situs resmi kami di www.DiKlikAja.com atau kamu juga dapat membeli secara offline, dengan datang langsung ke office / toko DiKlikAja.com di alamat; Rukan Mangga Dua Square Blok C No.32, Jl. Gunung Sahari Raya No.1, Jakarta Utara, Indonesia, 14420.

 

Leave a Reply

* Name:
* E-mail: (Not Published)
   Website: (Site url withhttp://)
* Comment:
Type Code