Jakarta, Indonesia - 13 April 2023
Mendekati Lebaran Idul Fitri, tentunya kamu ingin berbagi kebahagiaan dengan mengirimkan bingkisan yang menarik dan berkesan untuk teman, rekan bisnis, keluarga, maupun orang tersayang.
Mengirim bingkisan lebaran juga bisa mempererat tali silaturahim dan hubungan kamu dengan rekan bisnis maupun pelanggan kamu bagi yang punya usaha.
Oleh karena itu, kamu harus pandai memilih hampers lebaran terbaik yang cocok untuk orang yang kamu tuju.
Buat kamu yang masih bingung mau kirim hampers apa, gak perlu khawatir karena TemanHealing.id akan memberikan rekomendasi dan tips dalam memilih hampers atau parcel Lebaran yang tepat. Yuk, simak terus berikut ini!
Pengertian Hampers Lebaran
Kamu udah tau belum apa itu Hampers? Hampers merupakan bingkisan yang biasanya berisi barang untuk dihadiahkan ketika momen tertentu, misalnya saat hari raya idul fitri, natal, tahun baru imlek, valentine, maupun acara penting lainnya seperti wisuda, ulang tahun, pernikahan dan sebagainya, sebagai bentuk tanda kasih sayang dari pengirim kepada yang menerimanya.
Hampers lebih identik dengan bingkisan yang berisi hadiah dan diletakan dalam sebuah keranjang yang dihias sedemikian rupa agar lebih menarik. Karena istilah hampers sendiri diambil dari bahasa Inggris yang berarti "keranjang".
Sedangkan Hampers lebaran merupakan bingkisan yang biasanya berupa barang dan dikemas dalam sebuah tempat atau keranjang yang dimaksudkan sebagai tanda pesan personal untuk orang yang dituju saat momen hari raya Idul Fitri.
Ide dan Rekomendasi Hampers untuk Lebaran
Jenis hampers sangat banyak rupanya, umumnya ada yang berisi makanan dan minuman, lalu ada juga yang berisi barang tertentu.
Mengenai harganya juga cukup beragam, mahal atau murahnya relatif dan tergantung pada banyaknya dan apa isi dari bingkisannya.
Nah, supaya kamu menemukan isi bingkisan hampers yang pas, kami sudah merangkumnya untuk kamu di bawah ini.
1. Kue Lebaran
Perayaan lebaran Idul Fitri memang gak terlepas dari sajian kue lebaran atau kue kering di rumah. Kue kering paling sering jadi andalan isi dari hampers lebaran.
Buat DiKlikers yang juga hobi membuat kue, kamu dapat mengirimkan kue kering buatan sendiri supaya biaya hampers lebaran juga bisa lebih terjangkau dengan berbangga cita rasa kue dari hasil buatan kamu sendiri.
Namun, bagi kamu yang ingin simpel, gak mau repot bikin kue sendiri, kamu bisa membelinya di toko-toko kue atau orang yang memang biasa jual kue lebaran.
Selain itu, karena kue kering sifatnya yang juga universal bisa di makan siapa saja, jadi kue kering cocok untuk dibagikan ke siapa saja.
2. Perlengkapan Ibadah
Umat muslim tentu butuh perlengkapan ibadah untuk setiap harinya. Jadi, selain kue kering, isi hampers lebaran yang cocok selanjutnya, yaitu perlengkapan ibadah.
Kamu bisa memberikan perlengkapan ibadah untuk sholat seperti, sejadah, sarung, mukena, maupun peci. Semua itu bisa menjadi salah satu pilihan terbaik untuk isi hampers lebaran yang akan kamu kirim.
Jadi, hampers pemberianmu ini juga akan selalu bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari penerimanya.
Selain itu, karena dipakai untuk ibadah, insya Allah kamu juga akan mendapatkan pahala dan berkah yang terus mengalir selama orang itu menggunakannya untuk ibadah.
3. Al-Quran
Selain perlengkapan sholat, kamu juga dapat memilih kitab suci Al-Quran dan Tasbih untuk dijadikan bingkisan lebaran.
Karena setiap umat muslim tentu dianjurkan untuk membaca ayat suci dalam Al-Quran dan selalu berdzikir, jadi Al-Quran maupun tasbih atau alat hitung dzikir digital tentu bisa menjadi salah satu pilihan tepat untuk hampers lebaran terbaik bagi orang-orang terdekat kamu.
4. Peralatan Makan dan Minum
Rekomendasi hampers lebaran selanjutnya yang bisa jadi pilihan, yaitu peralatan untuk makan dan minum.
Kamu bisa memberikan seperangkat alat makan dan minum seperti piring, sendok, garpu, sumpit, pusau, gelas, thumbler, toples, maupun teko.
Perlengkapan tersebut akan selalu bermanfaat bagi penerimanya untuk kehidupan sehari-hari. Seperangkat gelas cantik, toples kue, maupun piring cantik juga dapat mendukung tampilan sajian di meja khas saat hari raya Idul Fitri.
Hampers tersebut juga bisa menjadi ide yang cocok untuk diberikan kepada orang yang baru pindah rumah. Ada berragan bahan peralatan makan yang bisa kamu pilih, seperti keramik, kaca, plastik, atau kayu.
5. Alat Minum Teh atau Kopi
Hari raya Idul Fitri juga identik dengan kekeluargaan dan kehangatan kumpul bersama orang tercinta. Selain alat makan, tea set atau coffee set juga bisa jadi pilihan untuk hampers lebaran.
Bagi kebanyakan orang pasti suka minum teh, atau kopi. Sehingga perlengkapan minum ini dapat bermanfaat di tengah kegiatan kumpul bersama keluarga, teman, maupun orang terkasih saat di rumah.
Selain kirim alat minumnya, kamu juga bisa menyertakan beragam produk teh maupun jenis kopi terbaik di dalam bingkisannya. Sehingga penerima bisa langsung menikmatinya di hari lebaran.
6. Hampers Lebaran Sembako
Sembako atau kepanjangan dari Sembilan Bahan Pokok sudah menjadi kebutuhan utama bagi setiap orang. Jadi, pastinya akan bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari si penerimanya.
Umumnya sembako untuk hamper dikemas dengan keranjang atau kotak kardus, maupun hanya dengan kantong belanja yang rapi.
Namun, untuk menghiasnya agar lebih menarik, kamu bisa memberikan pita dan ornamen khas lebaran bercorak ketupat, lalu sertakan juga kartu ucapan selamat hari raya Idul Fitri.
7. Pakaian atau Busana Muslim
Jika kamu mencari sesuatu yang spesial untuk orangtua, sahabat, atau orang terkasih kamu, Hampers pakaian seperti gamis, baju koko, kerudung, dan aksesorisnya, bisa jadi pilihan untuk bingkisan lebaran.
Namun pastikan kamu bisa menentukan atau memilih ukuran yang tepat untuk penerimanya ya!
8. Body Care atau Perawatan Tubuh
Bagi setiap orang, terutama kaum wanita pasti butuh alat-alat perawatan tubuh seperti handbody atau skincare, kosmetik, masker wajah, maupun perlengkapan mandi seperti sabun mandi, shampoo, pasta gigi, sabun muka, conditioner rambut, dan sebagainya.
Jadi, body care juga bisa untuk pilihan hampers lebaran yang cocok. Kamu juga bisa memilih body care yang bisa digunakan untuk semua kalangan, atau family bodycare untuk isi bingkisan hari raya Idul Fitri.
9. Hiasan atau Dekorasi Rumah
Rekomendasi hampers terakhir dari kami yang bisa kamu pilih, yaitu hiasan atau dekorasi rumah.
Merapikan atau menghias rumah saat lebaran sudah menjadi hal wajib bagi sebagian orang, karena disaat momen lebaran banyak tamu yang akan berkunjung silarurahim ke rumah.
Oleh karena itu, hamper jenis ini juga jadi pilihan cocok untuk menghiasi suasana rumah saat lebaran.
Kamu bisa memilih hiasan atau dekorasi rumah yang unik dan bermanfaat, misalnya jam dimding, lampu hias, bingkai foto atau kaligrafi, hiasan bunga, atau hiasan rumah lainnya.
10. Perlengkapan Komputer Penunjang Kerja dan Sekolah
Tidak perlu mahal, yang penting barangnya berfungsi baik dan bermanfaat untuk penunjang kebutuhan kerja atau sekolah.
Kamu bisa memilih aksesoris komputer atau gadget untuk dijadikan hamper lebaran. Misalnya tas laptop, mouse, cooling pad, mousepad, flashdisk, memory card, charger hp, kabel data, car charger, speaker bluetooth, holder hp, tongsis, hingga RAM, SSD, atau harddisk eksternal.
Itu dia kumpulan rekomendasi yang bisa kamu jadikan ide untuk memilih jenis barang yang akan kamu jadikan hampers lebaran. Kamu bisa mengenali jenis hampers lebaran yang cocok untuk penerima. Dengan begitu, barang yang kamu berikan juga dapat bermanfaat dan berkesan bagi yang menerimanya saat perayaan Idul Fitri.
Jadi, jika kamu mencari hard disk portabel yang tahan banting, dengan tampilan menarik, ADATA DashDrive Durable HD 650 boleh kamu pertimbangkan. Kamu bisa membeli langsung produknya yang resmi dan berkualitas, di website resmi kamiDiKlikAja.com. Atau kamu juga dapat membelinya di official store DiKlikAja seperti di Shoppe, Tokopedia, Lazada, Bukalapak, dan Blibli.
Jika kamu ragu, atau ingin membeli secara offline, kamu juga bisa datang langsung ke office / toko DiKlikAja.com di alamat; Rukan Mangga Dua Square Blok C No.32, Jl. Gunung Sahari Raya No.1, Jakarta Utara, Indonesia, 14420.
Leave a Reply Cancel Reply