Recent Articles

Blog Search

Pengertian Router Beserta Fungsinya

Pengertian Router Beserta Fungsinya

Jakarta, Indonesia – 11 Oktober 2023

 

Pengertian Router

Router adalah sebuah perangkat keras jaringan komputer yang bekerja pada OSI Layer 3, Network Layer atau perangkat komputer yang tugasnya mengirimkan paket data melalui jaringan internet hingga sampai ke tempat tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing.

Proses routing terjadi pada lapisan 3 (Lapisan jaringan seperti Internet Protocol) dari stack protokol tujuh-lapis OSI.

 

Fungsi Router

Router berfungsi utama sebagai alat penghubung antar dua atau lebih jaringan komputer untuk meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lain.

Perbedaan Router dengan Switch yaitu, kalau switch merupakan penghubung beberapa alat untuk membentuk suatu jaringan LAN.

Router juga digunakan untuk membagi protocol kepada anggota jaringan yang lainnya, dengan adanya router maka sebuah protocol dapat di-sharing kepada perangkat jaringan lain.

Contoh aplikasinya adalah jika kita ingin membagi IP Adress kepada anggota jaringan, maka kita dapat menggunakan router ini.

Ciri-ciri router adalah adanya fasilitas DHCP (Dynamic Host Configuration Procotol), dengan men-setting DHCP, maka kita dapat membagi IP Address. Fasilitas lain dari Router adalah adanya NAT (Network Address Translator) yang dapat memungkinkan suatu IP Address atau koneksi internet di-sharing ke IP Address lain.

 

Cara Kerja Router

Router bekerja dengan cara yang mirip dengan switch dan bridge. Perbedaannya, router merupakan penyaring atau filter lalu lintas data. Penyaringan dilakukan dengan menggunakan protocol tertentu.

Router pada dasarnya merupakan piranti pembagi jaringan secara logical bukan fisikal. Router dapat memilih jalan alternatif yang terbaik (rute terbaik untuk transportasi data) bila memang ada beberapa jalan untuk mencapai tujuan atau bila salah satu jalan ke tempat tujuan terputus karena sesuatu hal.

Router bekerja pada lapisan physical, data link dan network layer, sehingga tidak dapat digunakan sembarangan. Router umumnya paling tidak terhubung ke dua jaringan, LAN atau WAN ke LAN dan jaringan dari ISP (Internet Service Provider).

Beberapa modem DSL dan kabel modem juga memiliki fungsi router yang terintegrasi ke dalamnya, sehingga memungkinkan beberapa komputer membentuk jaringan dan langsung terhubung ke internet. Apabila hub, bridge dan switch merupakan networking device maka router merupakan internetworking device.

 

 

Nah DiKlikers, demikian informasi dari pengertian Router beserta fungsi dan cara kerjanya secara singkat. Semoga artikel ini bermanfaat.

Jangan lupa, jika kamu ingin membeli produk router atau aksesoris gadget dan komputer yang resmi dan berkualitas, kamu bisa langsung membelinya di website resmi kamiDiKlikAja.com. Atau kamu juga dapat membelinya di official store DiKlikAja seperti di Shoppe, Tokopedia, Lazada, Bukalapak, dan Blibli.

Jika kamu ragu, atau ingin membeli secara offline, kamu juga bisa datang langsung ke office / toko DiKlikAja.com di alamat; Rukan Mangga Dua Square Blok C No.32, Jl. Gunung Sahari Raya No.1, Jakarta Utara, Indonesia, 14420.

 

Leave a Reply

* Name:
* E-mail: (Not Published)
   Website: (Site url withhttp://)
* Comment:
Type Code